Pengetahuan Cutting Fluid LUCROR

Apa itu Pelumas ?
January 22, 2016
Metode Kerja Rust Bullet Terhadap Karat
January 28, 2016
Show all

Pengetahuan Cutting Fluid LUCROR

FUNGSI CUTTING  FLUID/ OIL

Panas yang akan bisa mengakibatkan permukaan logam cendrung untuk melekat satu sama lain jika berlebihan.

Media pendingin (Cutting Oil) mempunyai fungsi antara lain:
1. Mengurangi gesekan antara serpihan, pahat dan benda kerja.
2. Mengurangi suhu pahat dan benda kerja.
3. Mencuci serpihan
4. memperbaiki penyelesaian permukaan.
5. Menaikkan umur pahat.
6. Mengurangi kemungkinan korosi pada benda kerja dan mesin.
7. Membantu mencegah menempelnya serpihan kepada pahat.

JENIS CUTTING OIL

A.Soluble Cutting Oil

Penggunaannya dengan dicampur air. Perbandingan pencampuran berbeda-beda tergantung proses pengerjaannya.

Masalah yang umum dihadapi dengan menggunakan oli jenis ini adalah  timbulnya bau yang tidak  sedap  akibat dari bakteri yang bisa hidup pada media oli mineral  jenis ini.

Jenis bakteri ini adalah  “anaerob” yang  mampu  hidup  tanpa oksigen,  sehingga  mudah  berkembang bila kondisi ruangan  kurang terbuka  (ventilasi/sirkulasi udara kurang  baik)

Untuk mengantisipasi  masalah bau yang  tidak sedap, ada beberapa cara yang bisa dilakukan antara lain :

  • Buat sirkulasi udara yang baik di sekitar lokasi peralatan potong
  • Jika bau telah terjadi bisa dilakukan proses penghilangan bakteri dengan menggunakan “desinfektan khusus”.
  • Untuk mengantisipasi jangan sampai terjadi masalah bau tak sedap maka gunakan oli dari seri sintetik

B. Neat Cutting Oil

Penggunaannya langsung, tanpa dicampur air.

Oli jenis ini biasanya digunakan pada peralatan potong yang membutuhkan fungsi pelumasan dari oli yang lebih tinggi dibandingkan dengan fungsi pendinginan. Umumnya penggunaannya untuk proses pengerjaan metal yang lebih ekstrim (dalam hal kekerasan metal yang dikerjakan).

JENIS LUCROR COOLANT/ CUTTING OIL

  1. —LUCROR 591/ 179 (Mineral Soluble Cutting Oil)
  2. —LUCROR 592/ 179B  (Semi Synthetic Soluble Cutting Oil)
  3. —LUCROR 593/ 179C (Neat Cutting Oil)
  4. —LUCROR 594/ 179D (Full Synthetic Soluble Cutting Oil)
  5. —LUCROR 595 (Neat Drawing Oil)

 

 

Comments are closed.